Saturday, November 23, 2019

Konfigurasi Sahre Hosting

Hai gaesss kali ini gw akan memberitahu ke kalian Cara Konfigurasi Sahre Hosting



Apa itu Hosting ?
Hosting merupakan Istilah untuk jasa penyewaan server Internet untuk keperluan website dan email. Pemakai umum menyewa jasa hosting kepada penyedia hosting dan mendapatkan account hosting (sejumlah ruang disk, account email, akses shell/FTP, dll) dan dapat mengupload file-file website yang kemudian nanti dapat dilihat oleh pengunjung website. Bisa disebut juga web hosting, karena umumnya selalu berkaitan dengan website, walaupun bisa saja ada layanan hosting yang khusus email saja (email hosting), akses telnet/SSH/shell saja (shell hosting), dsb.

Apa itu Shared Hosting?
Shared hosting adalah layanan hosting di mana sebuah account hosting ditaruh bersama-sama beberapa account hosting lain dalam satu server yang sama, dan memakai services bersama-sama. Keuntungan shared hosting adalah harganya yang murah.
Sementara Dedicated Hosting adalah layanan hosting di mana sebuah server yang dipakai oleh 1 account (atau 1 website, 1 klien) saja. Keuntungannya adalah performa dan privasi yang lebih baik, karena server tidak dipakai oleh pihak ketiga. Terdiri dari Colocation (di mana mesin disediakan oleh klien sendiri dan ditaruh di data center penyedia hosting) dan Dedicated Server (di mana mesin disediakan oleh pihak penyedia hosting).

KONFIGURASI DOMAIN

1. Langkah pertama yaitu, download dan install aplikasi plesk terlebih dahulu. Jika belum mengetahui caranya silahkan baca pada postingan -> klik disini . Nah, jika sudah selanjutnya kita akan di arahkan ke  Login tab dari Plesk. Masukkan username sebagai Administrator dan password dari administrator. Lalu klik Login.

2. Jika proses installasi sudah selesai akan muncul tampilan awal plesk seperti dibawah ini, kemudian kita klik Add Domain untuk menambahkan.

3. Kemudian akan muncul tahap untuk membuat domain, disini kita isikan beberapa informasi mengenai:
  • nama domain
  •  pastikan IP Address yang terdaftar adalah IP Server kalian
  • username
  • password : hurus besar, huruf kecil, angka dan simbol agar lebih secure.
  • Lalu klik OK.

4. Domain sudah berhasil kita buat beserta dengan usernya. Selanjutnya kita akan menambahkan subdomain dengan cara klik Add Subdomain.

5. Kemudian kita isikan subdomain sesuai yang diinginkan

6. Jika sudah akan ada pemberitahuan bahwa subdomain kalian berhasil dibuat. 

7. Selanjutnya pada kita tambahkan satu user untuk mengakses subdomain nantinya. Caranya klik Users kemudian pilih Create User AccountKemudian akan muncul tahap untuk membuat user, disini kita isikan beberapa informasi mengenai:
  • nama user
  • nama untuk alamat email (disini 
  • user role : Application User
  • access to subcriptions : All
  • password
  • pilih bahasa yang akan digunakan
 

8. Jika sudah berhasil, maka akan ada pemberitahuan bahwa user kalian berhasil dibuat.


9. Selanjutnya kita kembali lagi pada tab Website & Domain, kemudian kita cari subdomain yang sudah dibuat sebelumnya, yaitu wordpress.ilham.com. Lalu kita klik Applications.

10. Kemudian kita akan diarahkan pada tab applications of subdomain yang kita pilih sebelumnya. Disini saya akan memilih menginstall wordpress, karena subdomain saya wordpress. Caranya klik Install lalu pilih Install (custom).

11. Proses installasi sedang berjalan, tunggu hingga selesai. Kemudian akan muncul pop up mengenai lisensi pada wordpress, disini kita ceklis pada  I accept the terms of License Agreement, lalu klik Next.

12. Pada Administrative access kita isikan username dan password sesuai keinginan kita, lalu kita scrool kebawah.

13. Pada Main configuration kita harus mengisi beberapa informasi untuk wordpress berupa :
  • site name
  • bahasa yang akan digunakan
  • database name
  • database user name
  • password
  • Jika sudah, kemudian klik Install.

14. Jika sudah berhasil menambahkan wordpress maka tampilannya akan seperti dibawah ini pada tab Installations.

15. Kemudian kita akan lakukan pengujian melalui web browser dengan subdomain yang sudah kita buat sebelumnya. Caranya yaitu kita buka web browser terlebih dahulu, kemudian pada address bar ketikkan subdomain wordpress.ilham.com, lalu klik enter. Maka tampilan website nya akan seperti dibawah ini.

16. Kemudian kita coba pengujian melalui servernya langsung, disini kita klik preview pada subdomain yang sudah dibuat sebelumnya.

TERIMAKASIH GAESS SEMOGA MEMBANTU

No comments:
Write comments

Network

Haii gaess welcome to TutorIT, jadi TutorIT ini adalah Tutorial seputar IT, jadi buat kalian yang ingin tahu tentang IT kalian bisa baca blog ini dan semoga bermanfaat untuk kalian semua